Regional

Kabinda Sulteng Kunjungan Kerja Ke Buol

BOLMORA.COM, BUOL – Kepala Badan Intelijen Negara Daerah (Kabinda) Sulteng Brigjen TNI Andi Candra As’aduddin melakukan kunker ke Kabupaten Buol. Selama lawatannya di daerah itu Kabinda Sulteng di terima langsung Bupati Buol Amirudin Rauf.

Dalam pertemuan yang berlangsung diruang kerja Bupati, Kabinda Sulteng bersama Amirudin Rauf membahas sejumlah isu-isu strategis baik nasional maupun daerah dan regional.

Isu nasional terkait redikalisme dan ekstrimisme berbasis agama yang saat ini menjadi salah satu isu utama yang dihadapi pemerintah.

Selain itu, isu konflik agrarian juga menjadi topik bahasan antara Kabinda dan Bupati Buol selama pertemuan berlangsung.

Pada kesempatan tersebut, Kabinda Suteng Brigjen TNI Andi Candra As’aduddin, menyampaikan pentingnya koordinasi intesif dan massif dalam memastikan update kondisi daerah.

“Kesbangpol harus pro aktif mewakili pemerintah daerah dalam memastikan aktifitas politik, organisasi masyarakat dan berbagai aktifitas kemasyarakatan lainnya dapat terkoodinir dengan baik tetap menjaga stabilitas keamanan daerah,”tandas Kabinda Sulteng.

Syarif

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button