Nasional

Reses di Empat Titik, Politisi Nasdem Buol Akan Perjuangkan Usulan Warga

BOLMORA.COM, BUOL – Anggota DPRD Kabupaten Buol asal Partai Nasdem Bahri Asiki, telah rampung melakukan kegiatan reses bertempat di empat titik daerah pemilihan (Dapil) 2 dalam rangka menyerap aspirasi dari konstituen.

“Reses kali ini kita buat diempat titik. Desa Taat, Desa Pandangan, Desa Lonu dan Inalatan. Berfariasi keinginan atau aspirasi yang disampaikan masyarakat selama kegiatan reses,”terang Bahri, kepada Bolmora.Com, Jum’at (05/02/21) di Buol.

Sebut Bahri, mengingat reses dilaksanakan di masa pandemic Covid-19 sehingga membatasi pertemuan hanya dengan tokoh masyarakat dan pemerintah desa setempat. Dari hasil pertemuan itu, sejumlah masukan dan saran yang disampaikan diantaranya soal akses infrastruktur kantong produksi.

Menurut Bahri, pembangunan ditengah pandemic Covid-19 memang sangat sulit. Namun sebagai wakil rakyat pihaknya akan berupaya semaksimal mengawal melalui kedewanan mendesak Pemkab segerah merespon apa yang menjadi keinginan warga.

“Itu yang dimintah masyarakat segerah untuk diperbaiki karena memang kita pahami masa sekarang sangat sulit ekonomi sehingga memang penting pemerintah segerah mungkin merespon apa yang menjadi keinginan masyarakat khususnya dibidang pertanian,”terang Bahri.

Ketua komisi III itu menjelaskan, dengan berakhirnya kegiatan reses masih ada tahapan lagi yang harus dilakukan. Diantaranya, menyusun laporan hasil reses selanjutnya akan dipresentasekan dalam rapat paripurna.

Kemudian, hasil paripurna akan dimasukan dalam usulan rancangan kerja pembangunan daerah melalui Musrembang. Setelah itu dibahas kembali dalam pembahasan APBD tahun 2022.

“Hasil reses setiap anggota DPRD nantinya akan dihimpun selanjutnya di paripurnakan untuk dimasukan dalam Musrembang Kabupaten. Hasil itulah yang akan masuk dalam usulan rancangan kerja pembangunan daerah atau masing-masing legislator memperjuangkan usulan masyarakat untuk masuk anggaran 2022 mendatang,”tandas Bahri.

(Syarif)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button