Bolmong

Buka Tes CPNS Bolmong, Tahlis Semangati Peserta yang Tegang

BOLMORA.COM, BOLMONG – Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) dimulai, Selasa (18/2/2020) sekira pukul 08.00 Wita di Aula BKPP Bolmong.

Seleksi CPNS dibuka oleh Sekda Bolmong Tahlis Gallang. Dalam penyampaiannya kepada para CPNS, Sekda coba mencairkan situasi yang tegang.

“Ini kelihatannya lulus semua, wajah wajah ini sudah familier, wajah wajah PNS,” kata dia.

Sekda meminta peserta jangan terburu buru. Mereka dimintanya tenang.

“Ini bukan sirkuit, perlahan lahan saja,” kata Sekda.

Diketahui, ada 1717 peserta tes CPNS. Tes akan berlangsung 18 Februari hingga 24 Februari, dan akan terbagi lima sesi setiap hari.

(Agung).

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button