Kotamobagu

Pagelaran Budaya Multietnis Siap Tampil di Perayaan Cap Go Meh Kotamobagu, Besok Siang

KOTAMOBAGU, BOLMORA.COM – Umat Tridarma Kota Kotamobagu, bekerjasama dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu, besok, Selasa 19 Februari 2019 akan menggelar pagelaran karnaval budaya multi etnis yang dirangkaikan dengan perayaan Cap Go Meh 2570, tahun 2019.

Pagelaran ini akan menampilkan sejumlah pertunjukan Seni dan Budaya menarik dari berbagai etnis yang ada di Sulawesi Utara. Diantaranya, ada tari-tarian etnis Bolaang Mongondow, Minahasa, Sangihe, Tiongkok dan Jawa. Selain itu ada juga pertunjukan Marching Band, aktraksi Wushu, Musik Bambu dan peragaan busana adat.

Kegiatan ini telah mendapat dukungan penuh dari Pemkot Kotamobagu, yang terlibat langsung dalam pengaturan kegiatan tersebut. Seperti yang dikatakan Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kotamobagu melalui Sekretaris dinas Meifi Muhamad.S.Sos.

“Karnaval ini akan menampilkan budaya multietnis, di antaranya dari budaya Sangihe, Minahasa, Jawa, Tiongkok dan Bolaang Mongondow sendiri,”ujar Meifi. Pada Jumat (15/2/2019) diruangannya.

Terpisah, Ketua Panitia Pelaksana (Panpel) kegiatan, David Budiman mengatakan, kegiatan festival karnaval dan perayaan Cap Go Meh 2570 ini, akan dibuka langsung oleh Pemkot Kota Kotamobagu, yang dipimpin langsung oleh Wakil Wali Kota Kotamobagu Nayodo Kurniawan.

“Pihak Panitia sudah mendapat restu dari pemerintah, dan rencananya kegiatan besok akan diresmikan dan dibuka oleh Pemkot Kotamobagu, yang dipimpin langsung oleh Wakil Wali Kota Kotamobagu bapak Nayodo Kurniawan, pada pukul 14.00 WITA, dipusat Kota Kotamobagu,”ujar David Senin (18/2/2109) dikediamannya.

(Wandy)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button