Boltim

Siswa Kelas 9 di Sekolah Ini Belajar Sambil Melantai

BOLMORA, BOLTIM – Para siswa kelas 9 B SMP Negeri Kotabunan, Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) terpaksa belajar sambil melantai, karena di kelasnya tidak memiliki kursi dan meja. Proses belajar mengajar pun tetap berlangsung, meski para siswa hanya duduk beralaskan karpet.

Terpantau awak media BOLMORA.COM Senin (19/2), para siswa yang jumlahnya 39 orang terlihat hanya melantai saat menerima pelajaran dari guru. Kabarnya proses belajar mengajar seperti ini sudah berlangsung hampir dua bulan, sejak bulan Januari 2018. Pun kondisi seperti ini dianggap tak layak, karena sekarang sudah zaman now.

Ketua Komite SMP Negeri Kotabunan Djarnawi Lasambu, ketika dikonfirmasi mengatakan, penyebab para siswa kelas 9 belajar melantai, dikarenakan pada tahun 2017 kemarin sekolah tersebut sudah berubah bentuk.

“Sekolah kami direhab total dan ruangnya jadi besar, sehingga meja kursi yang ada hanya terbagi untuk kelas 7 dan kelas 8. Sementara untuk kelas 9, meja kursinya masih diusulkan ke Dinas Pendidikan, dan saat ini tinggal menunggu,” kata Djarnawi.

Sementara, menurut guru kelas 9 bernama Mirda, para siswa saat menerima pelajaran merasa nyaman meski hanya melantai.

“Meskipun hanya melantai saat menerima mata pelajaran, namun para siswa merasa nyaman, ” katanya.

Kendati demikian, saat dimintai tanggapan para siswa kelas 9 mengaku mereka merasa tidak nyaman saat belajar dengan kondisi melantai.

“Jelas kami tidak nyaman, karena kondisi menerima pelajaran duduk melantai. Harapan kami sebelum ada siswa yang jatuh sakit, kami meminta agar pihak sekolah dapat memikirknan kondisi kami saat ini, ” ungkap sejumlah siswa yang tak mau menyebutkan nama mereka.

Sementara itu hingga berita ini dipublis,  upaya konfirmasi kepada Kepala Dinas Pedidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Pemkab Boltim Yusri Damopolii, terkaitkondidi yang terjadi di SMP Negeri Kotabunan itu belum berhasil.(ayax vay)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button