Pemkot Terima Bantuan Mobil Operasional dari Kementerian P3A
BOLMORA, KOTAMOBAGU – Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu, Jumat (17/2/2017), menerima bantuan mobil operasional dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (P3A).
Bantuan mobil tersebut diserahkan langsung oleh Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey, dan diterima langsung oleh Wali Kota Kotamobagu Tatong Bara, bertempat di Gedung Graha Gubernuran Bumi Beringin, Manado – Sulut.
Semenetara itu, Kepala Dinas P3A Kota Kotamobagu Sitti Rafiqah Bora, saat dihubungi BOLMORA.COM mengaku sangat bersyukur dan berterima kasih atas pemberian bantuan tersebut.
“Terima kasih atas perhatian Kementerian P3A RI, Kepala Dinas P3A Provinsi Sulut dan Ibu Wali Kota Kotamobagu, sehingga Kotamobagu mendapatkan bantuan hibah mobil P3A,” ungkap Rafiqah, siang tadi.
Katanya, dengan adanya Mobil Perlindungan (Molin) tersebut, akan lebih memperluas pengetahuan masyarakat tentang arti perlindungan perempuan dan anak, karena dalam molin tersebut sudah dilengkapi sarana sosialisasi maupun untuk pertolongan pertama pada korban.
“Dengan adanya bantuan ini, membuat kami Dinas P3A semakin termotivasi mempersembahkan yang terbaik untuk Kota Kotamobagu sesuai dengan tugas pokok dan fungsi dari Dinas P3A,” tutup Mama Fara, sapaan akrab Rafiqah.(me2t)



