Politik

DPRD Bolmut Berjanji Usut Tuntas Masalah PPI Pinogaluman

BOLMORA, BOLMUT – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), melalui Wakil Ketua Drs. Salim Bin Abdullah, berjanji akan usut tuntas permasalahan Pelabuhan Penangkapan Ikan (PPI) yang berlokasi di Desa Tuntung, Kecamatan Pinogaluman. Pasalnya, hingga kini tatus PPI tersebut belum jelas pengelolaannya. Padahal sudah menelan anggaran miliyaran rupiah.

“Tentunya DPRD tidak akan tinggal diam. Kami akan usut tuntas kasus ini, dan itu janji kami,” tegas Ami Un, sapaan Salim Bin Abdullah.

Pihaknya akan mempertanyakan kejelasannya di Kementerian Kelautan dan Perikanan, supaya bisa tahu duduk persoalaannya. Sebab, antara daerah dan provinsi tidak ada kejelasan terkait hal ini. Selain itu, soal anggaran pengawasan laut yang hingga kini masih belum jelas pula.

“Permasalahan ini akan kami bawa ke Kementrian Kelautan dan Perikanan. Ini perlu dilakukan, karena mengingat maraknya pengeboman ikan diperairan laut Bolmut yang tak kunjung berhenti,” jelasnya.(amad)

Gunady Mondo

Aktif sebagai jurnalis sejak tahun 2010 (Wartawan UKW UTAMA: 9971-PWI/WU/DP/XI/2021/21/10/79)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button