Kotamobagu

Nasib 140 Honda K2 Belum Jelas, Refly: Sejauh Ini Kami belum Terima Edaran dari Menpan-RB

BOLMORA, KOTAMOBAGU – Nasib sebanyak 140 tenaga Honorer Daerah (Honda) Kategori 2 (K2) di lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu belum ada kejelasan.

Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kota Kotamobagu Refly Mokoginta, ketika bersua dengan awak media BOLMORA,COM, Rabu (8/2/2017) mengatakan, kejelasan pengangkatan 140 Honda K2 belum diterima Pemkot Kotamobagu.

“Sejauh ini kami belum menerima edaran dari Kemenpan-RB, terkait pengangkatan Honda K2. Pihak Pemkot sudah mengirim usulan ke pusat tentang hal tersebut, tapi sampai sekarang belum ada jawaban,” terang Refly.

Kata dia, apabila usulan tersebut disetujui, maka mereka (Honda K2) tidak akan mengikuti seleksi lagi.

“Jika Kemenpan-RB menyetujui pengangkatan yang diusulkan, maka secara otomatis Honda K2 akan langsung terangkat, tanpa melalui seleksi kembali,” pungkas Refly.

Diketahui, banyak tenaga honorer yang sudah mengabdikan diri melebihi lima tahun yang tersebar di sejumlah SKPD di lingkup Pemkot Kotamobagu.(me2t)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button