Ketua DPRD Kota Manado Tegaskan Bakal Lakukan Penyegaran AKD
BOLMORA.COM, MANADO – Penyegaran Alat Kelengkapan Dewan (AKD) di lingkup Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Manado bakal lakukan dalam waktu dekat. Hal tersebut ditegsakan Ketua DPRD Kota Manado Altje Dondokambey kepada wartawan, Selasa (8/2/2022).
“Akan dilakukan antara bulan Februari ini atau Maret,” ungkapnya.
Dikatakan, penyegaran AKD perlu dilakukan setiap 2 tahun setengah. Sementara, masa jabatan DPRD Kota Manado Periode 2019-2024 baru berjalan 2 tahun, sejak dilantik pada 17 September 2019.
“Penyegaran AKD akan dilakukan setiap fraksi. Termasuk fraksi PDI Perjuangan. Tapi, kalau di PDI Perjuangan hanya akan dilakukan pemindahan atau pergeseran saja,” sebutnya.
Lanjut Altje, penyegaran AKD juha termasuk rolling posisi di pimpinan komisi.
“Apalagi jika ada usulan daei masing-masing komiso. Kemudian ada yang PAW, pergantian karena ada yang masuk. Itu kami dengar dari partai lain. Yang pasti kita akan lakikan penyegaran AKD, tunggu saja, pasti akan diberitahukan,” pungkasnya.
(*/Gnm)



