Ekonomi & Bisnis

Usaha Pembuatan Profil Gipsum Menjadi Berkah Bagi Melky

BOLMORA.COM, KOTAMOBAGU – Usaha pembuatan profil gipsum tampaknya menjadi berkah bagi Melky Sumigar, warga Kelurahan Kotobangon, Kecamatan Kotamobagu Timur, jalan siliwangi.

Bagaimana tidak, dari hanya menjadi pekerja harian di tempat usaha milik orang lain, sampai Dirinya pun mampu membuka usaha profil gipsum miliknya sendiri.

“Waktu itu, saya hanya bekerja harian di tempat usaha milik orang, kemudian saya belajar dari situ, sambil mengumpulkan modal untuk membeli cetakan profil dan membuka tempat usaha sendiri,” ungkapnya. Kamis (14/01/2020) saat ditemui di rumahnya.

Usaha tersebut sudah di gelutinya selama 12 tahun, dan selain membuat profil gipsun, juga menerima jasa pembuatan plafon gipsum.

“Untuk harga profil sendiri, bervariasi, karena ada banyak model dan ukurannya. Bisa juga pesan melalui telephon di nomor 085241111134,” katanya.

(Nisar)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button