Bolmong

DKP Bolmong Siapkan Cadangan Beras

BOLMORA.COM, BOLMONG – Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), ditahun anggaran 2021 menyiapkan Cadangan Beras Pemerintah (CBP) sebanyak 7,5 ton.

Menurut Kepala DKP Bolmong, I Nyoman Sukra, beras tersebut akan disiapkan untuk penanggulangan kondisi tertentu. 

“Untuk tahun ini, Pemkab Bolmong melalui DKP menyiapkan cadangan beras mencapai 7,5 ton. Nantinya cadangan beras ini akan disalurkan untuk kondisi tertentu. Seperti pada tahun 2020 lalu, kita menyalurkan cadangan beras untuk penanggulangan dampak banjir di Kecamatan Sangtombolang,” ungkapnya.

Sukra menambahkan, CBP ini nantinya akan dikoordinasikan dengan pihak Badan Urusan Logistik atau Bulog untuk disediakan.

“Untuk berasnya nanti akan kita koordinasikan dengan pihak Bulog. Intinya, cadangan beras itu harus disiapkan guna mencegah dampak ketahanan pangan, baik saat terjadi bencana alam atau pun musim kekeringan yang mempengaruhi produksi pangan di daerah,” tambah Sukra.

Sementara itu, untuk CBP di tahun 2020 lalu, Sukra menyebut telah menggesernya pada program pemberian sembako dalam rangka penanganan dampak pandemi Covid-19. 

“Untuk cadangan beras tahun lalu, sudah kita tambahkan untuk sembako yang dibagikan kepada masyarakat,” sebutnya.

(Agung)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button