Bolsel

Wakili Bupati, Asisten III Setda Bolsel Hadiri Manado Post Award

BOLMORA.COM, BOLSEL –  Mewakili Bupati Kabupaten Bolsel, Asisten III Ridel D. Paputungan, didampingi Kasubag Protokol dan Dokumentasi Bagian Humas Setda Bolsel, Selasa (29/1/2019), menghadiri acara Manado Post Award, yang dilaksanakan di Hotel Mercure Manado.

Menurut Kepala Bagian Humas Setda Bolsel Ahmadi Modeong, kehadiran Pemerintah Daerah dalam acara tersebut sebagai  bentuk penghargaan kepada Manado Post, yang selama ini telah menjadi mitra Pemkab Bolsel.

“Acara tersebut juga sebagai rangkaian peringatan 32 tahun perjalanan Manado Post di Sulawesi Utara (Sulut),” kata Ahmadi.

Diketahui, turut hadir dalam acara tersebut Gubernur Sulut, yang diwakili oleh Asisten II Setdapro Rudi Mokoginta, dan Direktur Utama Manado Post Suhendro Boroma, para bupati dan wali kota se-Sulut, serta unsur Forkopimda se-Sulut.

(*/gun)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button