Ini Tahapan Lelang JPT Pratama di Bolmong
BOLMORA.COM, BOLMONG – Sekertaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) Tahlis Gallang, Senin (21/1/2019), menghadiri rapat di Badan Kepegawaian Negara (BKN) Manado, bersama Panitia Seleksi (Pansel) guna membahas Aparatur Sipil Negara (ASN) Bolmong yang mengikuti Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) pratama.
Menurut Tahlis, hasil rapat di BKN menetapkan bahwa penyusunan makalah pada 28 sampai 30 Januari 2019, bertempat di Kantor Bupati Bolmong.
“Untuk presentasi makalah dan wawancara akan dilaksanakan pada tanggal 4, 5 dan 6 Februari 2019. Untuk tempatnya masih akan disesuaikan, namun rencanannya bertempat di BKN Regional IX atau Hotel Sutan Raja Kota Kotamobagu atau di Kantor Bupati Bolmong,” ungkapnya.
Untuk pengumuman tiga besar masing-masing jabatan akan diumumkan pada bulan 11 Februari 2019. Sementara itu, pembekalan calon peserta lolos administrasi akan dilaksanakan hari Kamis 24 Februari 2019, di Kantor Bupati Bolmong. Sedangkan pelantikan disesuaikan dengan agenda Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK).
“Untuk pengumaman yang memasuki tiga besar dan pembekalan calon akan dilaksanakan pada bulan Februari. Sementara untuk pengumuman peserta yang lolos administrasi, akan disampaikan pada Rabu 23 Januari 2019. Sedangkan koreksi pembekalan peserta, akan dilaksanakan Kamis 24 Januari 2019,” ulas Tahlis.
Sementara itu lanjutnya, untuk penyusunan makalah, ASN yang mengikuti JPT Pratama wajib mengetik sendiri dengan menggunakan komputer/laktop, dan jumlah makalah disesuaikan dengan jumlah jabatan yang dilamar. Untuk tema makalah akan disampaikan pada saat penyusunan makalah.
“Nantinya, untuk penulisan makalah ASN yang mengikuti JPT harus mengetik sendiri, dan disesuaikan dengan jumlah jabatan yang dilamar. Temanya juga baru akan disampaikan saat penyusunan nanti,” jelasnya.(agung)



