AdvertorialKanal Lain

Wali Kota Resmikan Masjid Al-Kautsar Motoboi Kecil, Sekaligus Menyerahkan Bantuan Rastra

BOLMORA, KOTAMOBAGU — Wali Kota Kotamobagu Tatong Bara, Jumat (26/1/2018) kemarin, meresmikan Masjid Al-Kautsar yang berlokasi di RT 09, RW 06, Lingkungan III, Kelurahan Motoboi Kecil, Kecamatan Kotamobagu Selatan.

Wali kota saat membuka pintu Masjid Al-Kautsar,usai diresmikan

Dalam sambutannya, wali kota mengharapkan kiranya dengan diresmikannya Masjid tersebut dapat lebih meningkatkan iman dan taqwa masyarakat di lingkungan Masjid.

Wali kota berdiskusi bersama para tokoh masyarakat,dan tokoh agama usai meresmikan Masjid

Tak lupa, wali kota perempuan pertama di Kota Kotamobagu ini menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada panitia pelaksana, tokoh-tokoh masyarakat, dan seluruh masyarakat di Kelurahan Motoboi Kecil, atas segala upaya dan partisipasinya, sehingga proses pembangunan Masjid Al-Kautsar bisa terselesaikan dengan baik.

Penyerahan bantuan sosial Rastra oleh Wali Kota Tatong Bara, usai meresmikan Masjid Al-Kautsar

Selain mersmikan Masjid, dalam kesempatan itu juga dilaksanakan kegiatan penyerahan bantuan sosial (Bansos) Beras Sejahtera (Rastra) secara simbolis oleh Wali Kota Tatong Bara, kepada sejumlah masyarakat penerima yang ada di Kelurahan Motoboi Kecil.(adve/me2t)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button