Olahraga

Real Madrid Jumpa Real Sociedad di La Liga Spanyol

BOLMORA, OLAHRAGA – Publik Bernabue akan kedatangan lawan yang cukup berat dipekan ke-20 ini, Real Sociedad yang tampil impresif di La Liga Spanyol musim ini akan menjajal Madrid.

Laga ini akan berlangsung di Santiago Bernabue, Madrid, Senin (30/1/17) dini hari WIB.

Madrid yang saat ini masih dalam hasil yang buruk, setelah tersingkir diperempat final ajang Copa del Rey karena kalah agregat 4-3 dengan Celta Vigo. Namun saat ini Madrid masih dipuncak klasemen La Liga Spanyol dengan 43 poin dari 18 laga.

Unggul satu poin dari Barcelona dan Sevilla yang berada diposisi kedua dan ketiga. Oleh karena itu Ronaldo dan kawan-kawan harus meraih hasil positif dilaga nanti, karena jika tidak maka posisi mereka siap untuk digusur oleh Sevilla yang belum bertanding kontra Espanyol.

“Posisi di klasemen terlihat sangat menguntungkan bagi kami. Kami dalam perjuangan untuk meraih trofi La Liga dan Liga Champions. Kami senang dengan apa yang kami lakukan sejauh ini. Namun kini, kami akan memasuki paruh kedua musim ini dan kami harus menunjukkan konsistensi yang telah diperlihatkan sejauh ini.” ungkap Zidane.

Sementara dikubu tim tamu Real Sociedad juga mengalami hal yang sama dengan Real Madrid, dimana Sociedad juga harus tersingkir dari Copa del Rey saat menghadapi Barcelona di Perempat Final.

Namun Sociedad diliga domestik berada dalam tren yang bagus, dimana mereka saat ini bertengger diposisi kelima klasemen sementara.

Pasukan dari Eusebio Sacristan ini yakin bahwa anak asuhnya bisa meredam Madrid dalam duel kali ini, Sacristan pun menyebutkan bahwa dalam laga ini bisa menjadikan momentum untuk bangkit dari kekalahan.(gerry)

Perkiraan Susunan Pemain

Real Madrid: Navas, Danilo, Ramos, Varane, Nacho. Kroos, Casemiro, Kovacic, Vazquez, Benzema, Ronaldo.

Real Sociedad: Rulli, Zaldua, Navas, Martinez, Hector, Prieto, Illarramendi, Zurutuza, Vela, Jose, Oyarzabal.

Sumber : Bola.com

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button