Kotamobagu

Cap Go Meh 2018 di Kotamobagu Dipastikan Meriah

BOLMORA, KOTAMOBAGU – Klenteng Tian Shang Shen Mu Khung memastikan akan mengadakan perayaan Cap Go Meh 2018. Hal tersebut disampaikan oleh sekretaris pengurus Klenteng David Budiman, ketika dihubungi BOLMORA.COM, Senin (19/2/2018) siang tadi.

“Iya tadi pagi kita melaksanakan ibadah dan bermohon, sehingga prosesi Guan Siau (Cap Go Meh) direstui. Dengan adanya restu ini, umat Budha terutama di Klenteng Tian Shang Shen Mu Kung, siap melaksanakan Cap Go Meh 2018,” ujar Owner Dragon Swalayan tersebut.

Menurutnya, kemeriahan Cap Go Meh akan melebihi pelaksanaan 2017 lalu. Dan direncanakan perayaan Cap Go Meh akan dilaksankan pada 3 maret 2018.

“Selain adat dari etnis Tionghoa, kita juga akan libatkan budaya dari semua etnis yang ada di Kota Kotamobagu. Dipastikan akan lebih meriah dari tahun lalu,” terang ko’ Fani, sapaan David.(me2t)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button