Minahasa Raya

Luapan Rasa Haru Menyelimuti Reses Perdana Anggota DPRD Mitra Imanudin Kadi

BOLMORA.COM, OLAHRAGA — Reses Perdana masa sidang kesatu Anggota Komisi I DPRD Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) digelar di Desa Ratatotok, Sabtu (7/12/2024).

Luapan rasa haru terlihat jelas disaat Imanudin Kadi melaksanakan reses pertama sejak dirinya terpilih sebagai anggota DPRD Kabupaten Mitra.

Pun apresiasi mendalam Imanudin Kadi kepada masyarakat, mengingat selama berkiprah di dunia politik, dia senantiasa mendapatkan dukungan masyarakat di dapil II, hingga berhasil menduduki kursi anggota DPRD Kabupaten Mitra.

Dalam reses perdananya, Iman sapaan akrabnya memberikan perhatian khusus tehadap aspirasi masyarakat.

“Masa reses ini merupakan waktu yang sangat berharga bagi anggota dewan untuk kembali ke dapil masing-masing dan berdialog langsung dengan masyarakat, sehingga apa yang menjadi kebutuhan masyarakat bisa diwujudkan dalam program yang nyata,” ujarnya.

“Bapak ibuk semua bisa langsung menyampaikan keluhan apa saja yang ingin disampaikan. Aspirasi ini akan saya serap untuk dibahas di DPRD nantinya. Saya mohon doanya agar amanah dalam menjalankan tugas sebagai anggota DPRD,” pinta Iman.

Adapun sejumlah aspirasi yang disampaikan dalam reses tersebut, di antaranya usulan terkait infrastruktur jalan penghubung antara Morea dan Ratatotok untuk diprioritaskan di tahun anggaran 2025, kebutuhan air bersih, normalisasi sungai Ratatotok, pengadaan armada pengangkut sampah, TPA sementara di Ratatotok, tim mediator di Disnakertrans untuk evaluasi Kadisnakertrans, karena lambat dalam menyelesaikan keluhan para tenaga kerja yang di PHK sepihak oleh perusahaan di Ratatotok.

Selain itu, disampaikan juga bahwa Dinsos perlu menyamaan data penerima bantuan sosial, BPJS, kenaikan insentif hukum tua dan sekretaris desa, serta meninjau kembali pengangkatan dan SK anggota BPD.

Menanggapi itu, Iman mengaku akan menampung semua aspirasi yang disampaikan oleh masyarakat. Dia juga meminta dukungan dalam menjalankan amanahnya sebagai anggota legislatif di Kabupaten Mitra.

“Saya butuh support dari bapak dan ibu dalam menjalankan amanah ini, karena amanah ini akan saya pertanggungjawabkan di akhirat kelak,” ungkapnya.

Tak sampai disitu, Bendahara Kahmi Mitra itu mengungkapkan bahwa, semua aspirasi itu akan dilihat yang menjadi prioritas, karena penyesuaian dengan APBD.

“APBD induk tahun 2025 sudah diketuk, makanya kita akan lihat mana yang menjadi prioritas. Pastinya saya akan perjuangkan. Apalagi saya punya Pokir. Kalau pun belum terpenuhi aspirasi ini, saya perjuangkan di APBD perubahan tahun 2025 dan APBD induk 2026,” pungkasnya.

Tampak hadir dalam Reses tersebut, Hukum Tua SE Ratatotok, Kadis PMD, perwakilan Dinsos, perwakilan Dinas Perikanan dan Camat Ratatotok, serta ratusan masyarakat.

(Mad)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button