Ekonomi & Bisnis

Jualan Wallpaper Online, Mom’s Icha Mulai Banjir Pesanan

BOLMORA.COM, KOTAMOBAGU – Wallpaper adalah kreatifitas menghias dinding dengan berbagai macam ornamen. Tetapi bagi Mom’s Icha warga Gogagoman Kota Kotamobagu dijadikan peluang usaha dengan modal utamanya kemauan serta kerja keras di tambah skill, keahliannya.

Berawal dari coba – coba menjual dan memasang Walpaper, Siapa sangka kini mulai banjir order pemasangan wallpaper hingga dapat menghasilkan ratusan rupiah dalam sebulan. 

“Kami menyediakan Wallpaper sticker dengan desain dan motif menarik bagi dinding rumah,” ujar Mom’s Icha.

Dia menuturkan, awalnya usaha yang dirinya geluti adalah penjualan sticker, tapi  akhirnya berusaha mempelajari wallpaper dinding. 

“Setelah tahu dan mahir memasang wallpaper dinding dengan baik akhirnya saya berani untuk membuka usaha wallpaper dinding. Pemasaran sendiri saat ini memanfaatkan Akun sosial media Facebook Mom’s Icha untuk menawarkan wallpaper, strategi ini terbilang jitu karena faktanya semua orang di dunia untuk zaman sekarang, tidak bisa terlepas menggunakan media sosial,” tuturnya. 

Terkait harga Per roll, Ibu dua anak ini menyebut Wallpaper sticker dengan berbagai motif dijual Rp 85.000 ditambah ongkos pasang Rp 50.000 per roll 

“Untuk setiap order wallpaper dan ongkos pasang totalnya Rp 135.000 per 10 meter dijamin kwalitas pemasangannya. Bagi yang ingin rumahnya terlihat tampilan interior yang lebih gaya berupa pemandangan, bunga ataupun foto yang ruangan tampak lebih hidup, apalagi jika ditambahkan dengan lampu sorot di titik-titik strategis. Bisa menghubungi saya lewat nomor telepon 081343726480 dan WA 0857 9651 1958,” terangnya.

(*/Me2t) 

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button