Wabup Bolmut Gelar Monev Pelaksanaan Proyek Pembangunan Infrastruktur

BOLMORA, BOLMUT – Wakil Bupati (Wabup) Bolmut Amin Lasena, Jumat (26/10/2018), menggelar Monitoring dan Evaluasi (Monev) pelaksanaan Proyek Pembangunan Infrastruktur Pemerintah Daerah Tahun Anggaran 2018.
Kegiatan peninjauan langsung ini dilakukan dalam rangka memastikan proses pembangunan infrastruktur apakah berjalan dengan baik, dan dapat selesai tepat waktu serta melihat proyek prioritas ke depan untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat.
Wabup yang didampingi Kepala Dinas Penanggungjawab, berdialog langsung dengan kontraktor dan para pekerja.
“Dari hasil peninjauan, memang ditemukan berbagai permasalahan yang menghambat proses pembangunan. Namun, saya optimis proyek pembangunan akan rampung sesuai jadwal yang telah ditentukan,” ujar Amin.
Adapun beberapa proyek pembangunan infrastruktur yang ditinjau langsung di antaranya Gedung Kantor Dinas KKBPPPA, Renovasi Puskesmas Boroko, pembangunan Masjid Agung Baiturrahman Boroko, Pembangunan GOR di Desa Talaga Tomoagu, Kecamatan Bolangitang Barat, Jalan lingkar Bolangitang Kaidipang, Gedung Poli Umum RSUD Bolmut dan Gedung Puskesmas Biontong.
Turut serta dalam kesempatan itu Kepala Dinas Kesehatan dr. Jusnan C. Mokoginta, Plt. Kepala Dinas PUPR Hidayat Panigoro, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Halifaks Olii dan Kepala Dinas KKBPPPA Siti A. Sabrina Buhang.
(*/awal)